Akhlak, definisi dan pembagiannya

Akhlak

Mr. Gun

Arti Akhlak

Dalam kamus besar bahasa indonesia online kata akhlak diartikan sebagai budi pekerti; kelakuan.[1]. Sebenarnya kata akhlak berasal dari bahasa Arab, dan jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia bisa berarti perangai, tabiat[2] . Sedang arti akhlak secara istilah sebagai berikut; Ibnu Miskawaih (w. 421 H/1030 M) mengatakan bahwa akhlak adalah sifat yang tertanam dalam jiwa yang mendorongnya untuk melakukan perbuatan tanpa memerlukan pemikiran dan pertimbangan. Sementara itu, Imam Al-Ghazali (1015-1111 M) mengatakan akhlak adalah sifat yang tertanam dalam jiwa yang menimbulkan macam-macam perbuatan dengan gambling dan mudah, tanpa memerlukan pemikiran dan pertimbangan.[3]

Dari pengertian-pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa akhlak adalah segala sesuatu yang berkaitan dengan perilaku/perbuatan manusia.

Pembagian Akhlak

Secara umum akhlak atau perilaku/perbuatan manusia terbagi menjadi dua; pertama; akhlak yang baik/mulia dan kedua; aklak yang buruk/tercela.

Macam-macam akhlak

  1. Akhlak terhadap diri sendiri
  2. Aklak terhadap keluarga (Orang tua, akhlak terhadap adik/kakak)
  3. Akhlak terhadap teman/sahabat, teman sebaya
  4. Akhlak terhadap guru
  5. Akhlak terhadap orang yang lebih muda dan lebih tua
  6. Akhlak terhadap lingkungan hidup/linkungan sekitar.

Dan inti dari berkakhlak tersebut diatas intinya adalah berakhlak baik kepada Allah SWT. Karena Allah SWT telah menjadikan diri dan lingkungan sekitar dengan lengkap dan sempurna.

Tugas Manusia/Tindakan Manusia

Allah SWT menciptakan manusia dengan tujuan utama penciptaannya adalah untuk beribadah. Ibadah dalam pengertian secara umum yaitu melaksanakan segala perintah dan menjauhi segala larangannya dengan penuh kesadaran dan keikhlasan. Manusia diperintahkan-Nya untuk menjaga, memelihara dan mengembangkan semua yang ada untuk kesejahteraan dan kebahagiaan hidup. Dan Allah SWT sangat membeci manusia yang melakukan tindakan merusak yang ada. Maka karena Allah SWT membenci tindakan yang merusak maka orang yang cerdas akan meninggalkan perbuatan itu, dia sadar bahwa jika melakukan per buatan terlarang akan berakibat pada kesengsaraan hidup di dunia dan terlebih-lebih lagi di akhirat kelak, sebagai tempat hidup yang sebenarnya. Maka intinya manusia harus berakhlak yang mulia.


[2] Kamus Al-Mufid

66 Balasan ke Akhlak, definisi dan pembagiannya

  1. Ganang berkata:

    Articlenya lengkap dan bagus.

  2. Fadli berkata:

    artikelnya bermanfaat bagi saya dan bagus

  3. Junior berkata:

    kata2 nya simpel, gampang di ngertiin, haha

  4. Ucok berkata:

    boleh juga, tpi masih ga ngerti madsudnya apa

  5. diandra berkata:

    Menurut saya, manusia yang cerdas memang seharusnya memelihara lingkungan mereka, dan lingkungan di sini termasuk orang-orang disekitarnya seperti keluarga dan teman. Karena, kalau mereka juga tidak dijaga, mereka akan berakiibat buruk juga kepada kita.

  6. siti maimunah berkata:

    artikelnya bagus, singkat dan jelas

  7. DIo berkata:

    gw maU tanya ma kalian smua
    apakah akhlaq itu menurut kalian????
    tlong di blZ yahhhh……

    • famous berkata:

      Pendidikan dan agama yg kuat bukan alasan akhlak kita bisa lebih baik juga benar, Karena akhlak itu susah di pelajari tapi hanya bisa di lihat dan rasakan.

  8. Rifky berkata:

    Ahlak adalah sesuatu yang menggambarkan tentang perilaku seseorang yang terdapat dalam jiwa yang baik dimana keluar secara otomatis. Dan jika perilaku didasari dengan perbuatan yang baik dan dibenarkan oleh akal dan syariat maka ia dinamakan ahlak terpuji dan jika sebaliknya ia dinamakan ahlak tercela

  9. k3n berkata:

    akhlak terhadap makhluk ghaib itu gmn c?

  10. nilla berkata:

    ku sngat stjuh.tp hadist2 ny d tmbh lgi yyy,,,

  11. yayan berkata:

    ada ga manfaat dari akhlak ? kalo ada krim ke email w ya ..

    • islamic89 berkata:

      Akhlak adalah perilaku/perbuatan/sikap/tingkah laku. Sebagai mana kita ketahui akhlak itu ada dua, baik dan buruk. manusia itu diperintahkan untuk berbuat baik, karena baik akan membawa banyak kebaikan, membuat damai, tenang, aman dan nyaman.

  12. Ping balik: Pengertian Akhlak dan Pembagiannya « BERPIKIR DAN BERZIKIR

  13. Ping balik: Negara Perspektif Hukum Islam « Helianakomalasari's Blog

  14. Ping balik: Negara Perspektif Hukum Islam « Helianakomalasari's Blog

  15. ama berkata:

    tmbh lg donk dgn jelas

  16. Muniran berkata:

    Sabda rosulullah SAW: Innama bu’its tu li utam mimma.. Makarimal akhlak. Artinya: sesungguhnya aku di utus untuk menyempurnakan Akhlak.

  17. .... berkata:

    seseorang akan sukses jika orang tersebu memiliki AKHLAK yang baik..

  18. nafsiah berkata:

    berakhlaklah sebaik2nya,,sehingga kita semua akan menemukan jalan terindah menuju Allah SWT. Aminnn,,,,,

  19. Berakhlaqlah sebaik2x..semoga kita senantiasa di bimbing meuju jalan terindah kpada Allah SWT. Amin,,,

  20. devi berkata:

    makasih yach…..sangat membantu

  21. Abu Fina berkata:

    akhlak merupakan manifestasi dari apa yang tersimpan dalam diri kita. Ibarat sebuah teko, kalau didalamnya isinya kopi maka otomatis akan mengeluarkan kopi

  22. Indriani Aprilia berkata:

    Apakah berpacaran itu akhlak yang buruk???

  23. Ayu Puspitasari Sabban berkata:

    Apa Kesimpulannya???

  24. ipat fatimah berkata:

    thats right ,ternyata ahklak banyak sekali macam”nya,,,yah, beruntung saya membaca artikel ini ,Salam kenal dari kami Pondok Pesantren Nurul Ilmi Darunnajah 14,janagan lupa mampir di website kami yah,,di NURUL-ILMI.COM oke,,

    • islamic89 berkata:

      Sebenarnya hanya satu saja namanya akhlak, ada yang karimah (mulia/baik) ada yang mazhmumah (tercela/buruk) dalam hidup kira-kira itulah lingkungan kita untuk berbuat yang terbaik, semoga bisa memahami, insya Allah saya akan berkunjung

  25. Eny lidiyawaty berkata:

    Ada org yg prinsip hidupx bersemboyan ‘AKU HIDUP DGN CARAKU’ boleh2 aja sih asal tdk menganggu org lain dgn CARAX tsb coz hewan jg punya prinsip & semboyan “AKU HIDUP DGN CARAKU”

  26. merhy berkata:

    artikelnya dpt menjadi motivasi,saya suka 🙂

  27. dragoncity619 berkata:

    Kleng

  28. Rian Novendri berkata:

    Gan, izin copas yaa bwt panduan bljar…thx

  29. famous berkata:

    Pendidikan dan agama yg kuat bukan alasan akhlak kita bisa lebih baik juga benar, Karena akhlak itu susah di pelajari tapi hanya bisa di lihat dan rasakan.

  30. nataysa odelia indari berkata:

    mkshhhhh lengkp bngt

  31. m.dimas hibatullah berkata:

    alkhamdulillah

  32. m.arie berkata:

    apa hakikat akhlak tersbut, postinganx bgus tapi lom bisa mengenak apa sebenarx akhlak tu?

  33. Ping balik: Akhlak, Karakter, Etika | Dimensi Aulia

  34. Mudah2an dengan membaca Pengertian Akhlak, kita dapat meniru Akhlak Rasulullah

  35. adang berkata:

    akhlak itu perbuatan manusia yang dilakukan secara terpola dan terbiasa

  36. Reza Ansori berkata:

    Akhlak itu adalah tindakan jiwa yang dinyatakan atau terealisasikan dalam sikap dan tingkah laku.

  37. Andik berkata:

    jelaskan lebih detail. karena masih banyak dari pembahasan tentang ahlak

    • islamic89 berkata:

      terimakasih atas usulnya, artikel ini memang hanya pengantar dasarnya saja, insya Allah akan saya kerjakan untuk pembahasan lainnya, salam

  38. rudy fasla berkata:

    Akhlaq adalah perbuatan baik dan buruk seseorang yang dilakukan secara sadar.
    Akhlaq mulia adalah segala tingkah laku seseorang yang bersifat baik yang sesuai dengan tuntunan Al Quran sunnah.
    Akhlaq tercela adalah segala perbuatan yang bertentangan dengan Al Quran dan Sunnah.

  39. santrigaul berkata:

    Berarti akhlak itu adalah sifat baik yang terdapat dalam jiwa setiap orang, dan sifat baik itu muncul tanpa perlu diperingatkan atau perlu dorongan terlebih dahulu. Artinya berbuat baik didasari langsung dari hati yang paling dalam.

  40. Berarti akhlak itu adalah sebuah sifat baik dari hati, jika melakukan hal-hal yang merupakan didasari oleh perintah hati, bukan perintah orang lain ataupun dorongan untuk berbuat baik lainnya.

    • islamic89 berkata:

      yups, namun akhlak itu masih secara umum, sedang secara khususnya ada dua yaitu akhlakul karimah dan akhlakul mazhmumah. Akhlakul karimah merupakan perintah hati atas dasar kebenaran yang didapat dari Allah SWT pastinya, sebagaimana baginda yang tercinta Muhammad SAW.

  41. riswan sentosa berkata:

    Bagus… terimakasih

Tinggalkan komentar